Sabtu, 01 Oktober 2011

TUGAS TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMUNIKASI


Bab I
PENDAHULUAN


            Suatu computer atau PC terdiri dari beberapa perangkat pendukung yaitu mouse, keyboard. prosessor atau CPU, printer, casing dan komponen lainya. Untuk dapat merangkai komponen tersebut dengan benar, kita perlu memahami bentuk dan fungsi dari masing port. Port-port tersebut berfungsi untuk menghubungkan antara komponen didalam unit system dan perangkat computer lainnya yang berada di luar.

            Secara umum port dapat dikelompokkan menjadi beberapa jenis, yaitu port PS/2, port serial, port parallel, port USB, port SCSI, dan port inframerah, dan sebagainya
           
            Makalah ini disusun dengan harapan untuk memberikan pemahaman lebih lanjut tentang port-port pada Komputer.












BAB II

PEMBAHASAN

A.     Pengertian Port pada Komputer

Port pada komputer adalah alat yang digunakan untuk suatu koneksi atau sambungan untuk menghubungkan komputer dengan peralatan lain yang mendukung kinerja komputer, seperti mouse, keyboard, , monitor, printer, scanner, flsh disk, dan sebagainya.

Gambar dibawah ini adalah tampilan port secara keseluruhan.     

PORT-PORT PADA KOMPUTER




















B.    Jenis –Jenis Port Beserta Penjelasanya


1. Port PS/2 (personal system/2)
Port PS/2
Digunakan untuk menghubunkan mouse dan keyboard.
Pada computer-komputer seri terbaru, port PS/2 sudah mulai diganti
Dengan port USB
 
2. Port serial
Digunakan untuk melakukan transmisi data yang berorientasi pada pengiriman sebuah bit per waktu, karena sifatnya demikian pengiriman data berjalan agak lambat, biasanya untuk menghubungkan peranti mouse, modem, printer, PLC (Programmable Logic Controller), pembaca kartu magnetic dan barcode. Port ini sering dinyatakan dengan nama COM. Konektor yang digunakan adalah RS-232C dengan 9 pin dan 2 pin
Port Serial

 



3. Port parallel
Digunakan sebagai penghubung printer parallel, harddisk eksternal, dan zip drive. Port ini cocok digunakan untuk pengiriman data dengan cepat , tetapi dengan kabel yang pendek. Konektor yang digunakan DB-25 yang terdiri dari 25 pin. Port ini dapat juga disebut port LPT.

Port LPT

 






4. Port USB
Digunakan untuk menghubungkan peranti kamera digital, printer, scanner flash disk, handphone, PDA, dan modem. Port ini memiliki kecepatan tinggi bila
dibandingkan dengan port seial maupun  parallel.

 

Port USB



5. Port SCSI ( Small Computer System Interface)
digunakan untuk melakukan koneksi ke port lain secara sambung menyambung. Port ini memiliki kecepatan transfer 32 bit per waktu. Port ini dapat digunakan sebagai penghubung hard drive, scanner, printer, dan tape drive.
Konektor yang digunakan ialah DB-25 dan 50 pin cetronics SCSI.

Port SCSI ( Small Computer System Interface





6. Port inframerah
            digunakan untuk mendukung hubungan tanpa kabel, misalnya untuk menghubungkan mouse yang menggunakan inframerah sebagai media transmisi dan mengirim dara dari ponsel.



7. Port audio (suara);
Terdiri dari tiga jenis yaitu line out, line in dan mikrofon
 
a.         Speaker ( Line out), digunakan untuk menghubungkan antara computer dan speaker atau head phone, biasanya berwarna hijau.
b.         Line in, digunakan untuk memasukkan suara, misalnya TV tuner, biasanya berwarna  biru.
c.         Microphone, digunakan untuk memasukkan suara dari mikrofon biasanya berwarna merah muda



8. Ethernet Port (network)
            Port ini biasa dikenal dengan sebutan LAN ( Local Area Network.
Port ini dapat digunakan untuk pengiriman data antar computer sebagai
Port LAN
mana antara computer Server dan Client.

                                                                                                                                              


9. Port VGA
Digunakan untuk menghubungkan antara computer dan monitor, terletak pada kartu video

Port VGA



10. Port Game
            Digunakan untuk menghubungkan komputer dengan joystick
Port Game
Pada computer-komputer seri terbaru, port ini sudah mulai diganti
Dengan port USB.

11.  Port Power Input
            Digunakan untuk menancapkan kabel power computer yang dihubungkan dengan steker listrik.


Port Power Input


12. Port Power Output
            Digunakan untuk sumber listrik bagi peralatan lain, seperti monitor



BAB III

PENUTUP

A. SIMPULAN

            Port sangat berguna dalam komputer. dengan adanya port kita dapat menjalankan komputer sampai dengan mengoptimalkan kinerja dari komputer. Tanpa adanya port komputer tidak akan digunakan.
Dimulai dari sumber listrik Komputer, juga menggunakan port yaitu port power input.
Karena itu, dengan makalah ini kita akan menjadi tahu betapa pentingnya port dan bagai mana cara menyambungkan port dengan benar.


           


















DAFTAR PUSTAKA

Departemen Pendidikan nasional, 2006. Standar Isi 2006, Mata Pelajaran Teknologi Informasi dan Komunikasi SMA/MA. Jakarta : Pusat Kurikulum.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar